Menu
▼
Jul 5, 2007
Kidz Station Gelar Big Sale Dalam Rangka Liburan
Mainan Anak
Untuk mengisi masa liburan, Kidz Station menggelar promo big sale. Dimana promo ini berlangsung hingga 15 Juli mendatang. Dengan memberikan diskon maupun harga khusus untuk beberapa permainan yang tersedia di Kidz Station.
''Big Sale ini kami berikan dalam rangka liburan sekolah. Seperti mainan boneka barbie kami beri diskon khusus 30 persen,'' tutur Fitman, Supervisor Kidz Station.
Ia menuturkan, tas, baju dan mainan selama liburan sekolah diberikan diskon mulai 20 persen hingga 30 persen.
Sedangkan harga khusus yang ditawarkan di Kidz Station antara lain, boneka baby, picooz dan masih banyak lagi. Untuk permainan picooz yaitu mainan remote control pesawat terbang ini. Harga awal Rp399.900 menjadi Rp299.900.
Selain itu, Kidz Station juga menghadirkan mainan terbaru. Dimana mainan ini bisa berubah-ubah menjadi 10 karakter. ''Mainan ini banyak yang minati. Karena satu boneka bisa berubah-ubah karakternya,'' terangnya.
Mainan ini bernama Ben 10, dan harganya mulai dari Rp69 ribu. Disamping itu disana juga menyediakan permainan melukis dari pasir dan tinta timbul. Dimana permainan ini banyak diminati anak-anak diusia 6 tahun. Karena disana, mereka bisa membuat atau mewarnai sesuai dengan warna yang mereka inginkan.
''Harga permainan ini bervariasi tergantung dari besar-kecilnya gambar. Harga ini mulai Rp15 ribu sampai Rp32 ribu,'' pungkasnya.
No comments:
Post a Comment
Terimakasih Telah Berkunjung dan Silahkan berkomentar sesuai dengan artikel. No spammy please..... Salam cantik, sehat dan bahagia selalu