Menu

Aug 27, 2007

Cabut Gigi Tak Bikin Buta


Kesadaran masyarakat untuk menjaga dan merawat kesehatan di sekitar mulut dan gigi sangat rendah. Hal ini terbukti dengan lebih seringnya seseorang datang ke dokter saat kondisi gigi sudah parah, harus ditambal atau dicabut. Parahnya lagi, mereka malah takut giginya dicabut, karena khawatir akan mengalami kebutaan pada mata, karena terinfeksi ketika pencabutan dilakukan.

Mitos yang berkembang ini telah tertanam dibenak masyarakat, yang ujung-ujungnya tentu saja kesehatan di sekitar mulut ini terabaikan. Padahal jika mengalami sakit gigi terus menerus justru akan berakibat pada kesehatan lainnya, terutama jantung.

''Tidak ada hubungannya mencabut gigi saat sedang sakit dengan kebutaan,'' kata Drg Darmayani Siregar, dokter spesialis gigi Klinik Griya Medika. Menurutnya antara urat syaraf mata dengan gigi itu tidak sama. Jadi pendapat mencabut gigi saat sakit itu cuma mitos.

Ia juga memaparkan, saat gigi meradang, hampir seluruh anggota tubuh terasa sakit. Terutama sekali pada bagian mata, kepala dan telinga. ''Kalau gigi kita sakit pasti kepalanya juga ikutan sakit. Kadang telinga dan anggota tubuh yang lain juga ikutan nyeri. Hal itu disebabkan, syaraf-syaraf yang ada dalam tubuh kita saling berhubungan. Dan hal itu terjadi tidak hanya ketika sakit gigi saja,'' paparnya.

Mencabut gigi saat sedang sakit sebenarnya boleh-boleh saja dilakukan, kata Darmayani, hanya saja harus melihat kondisi gigi terlebih dahulu. ''Kalau infeksinya sudah sangat parah hingga mengeluarkan darah dan nanah, jelas tidak mungkin dicabut. Karena darah dan nanah itu telah menghambat urat syaraf dan peredaran darah.

Sehingga saat dibius pun akan tetap menimbulkan rasa sakit. Karena alasan inilah, ketika gigi sakit atau bengkak itu para dokter tidak mau mencabutnya,'' jelasnya panjang lebar.

Kalaupun akan dicabut, lanjutnya, selama dua atau tiga hari harus meminum antibiotik dulu. ''Agar kuman disekitar gigi dan gusi yang bengkak itu bisa dimatikan,'' tukasnya.

No comments:

Post a Comment

Terimakasih Telah Berkunjung dan Silahkan berkomentar sesuai dengan artikel. No spammy please..... Salam cantik, sehat dan bahagia selalu