Menu
▼
Aug 24, 2007
Whitening Infusion, Terapi Pencerahan Kulit
Miracle Aesthetic Clinik cabang Batam menghadirkan treatment baru, yang diberi nama 'Miracle Whitening Infusion'. Dimana treatment ini berfungsi untuk mencerahkan kulit dan membuat badan segar.
''Whitening Infusion ini terapi mencerahkan warna kulit dengan pemberian bahan-bahan antioksidan dan asam amino, yang dilakukan lewat infus,'' papar Yatmie, Opeational Manager Miracle Aesthetic Clinik cabang Batam.
Manfaat dari terapi ini, Yatmie menjelaskan, untuk meningkatkan daya tahan tubuh, menghambat produksi pigmen kulit, memicu perbaikan kondisi kulit dan sebagai antioksidan yang membantu mengatasi efek radikal bebas akibat beberapa faktor, seperti polusi, stres, zat pewarna, paparan sinar matahari.
Tidak hanya itu saja, terapi ini juga bisa untuk membuat wajah terlihat putuh ataupun wajah terlihat cerah dan dengan tubuh yang segar. Karena isi dari infus yang dimasukan dalam tubuh itu, banyak mengandung vitamin C. Yang berguna untuk memberikan stamina pada tubuh. ''Harga sekali treatmen untuk Whitening Infusion ini Rp550.000,'' ujarnya.
Khusus untuk treatmen Whitening Infusion ini, Yatmie menuturkan, Miracle memberikan promo spesial. Dengan mengambil paket 10 kali perawatan ini akan diberi diskon 15 persen plus satu kali detox whitening facial. ''Promo paket ini hanya berlangsung dari awal Agustus hingga akhir September,'' ungkapnya.
Perawatan ini bisa dilakukan setiap seminggu sekali untuk mencerahkan kulit. Sedangkan untuk perawtan lanjutan bisa dilakukan sebulan sekali. ''Whitening Infusion sejauh ini belum ada efek samping, karena terapi ini aman digunakan bagi siapa saja. Dan bagusnya diatas usia 30 tahun,'' pungkasnya.
No comments:
Post a Comment
Terimakasih Telah Berkunjung dan Silahkan berkomentar sesuai dengan artikel. No spammy please..... Salam cantik, sehat dan bahagia selalu