Hadirkan Desain Taman Bunga
Pakaian dalam saat ini mengikuti perkembangan fashion. Kali ini, Wacoal menghadirkan dua merek bra sekaligus yakni Hanzono dan Queen Victory. Pakaian dalam ini menghadirkan desain elegan dan gramor. Khusus untuk bra Hanazono, Rukianti, Supervisor Sales Unit Leader Wacoal menuturkan, desain pakaian dalam berbentuk taman bunga. Bahasa Hanazono diambil dari bahasa Jepang yang berarti taman bunga.
''Aksen bunganya kecil-kecil, tetapi terlihat lebih elengan. Apalagi ditambah pada bagian talinya juga terdapat bordiran bunga,'' terangnya. Selain desain Bra Hanazono banyak menghadirkan bunga-bunga seperti namanya, bra ini juga memiliki manfaat, seperti Hammock Sheet yang berfungsi untuk mengangkay panyudara dengan sempurna dan busanya tidak bergeser-geser. Sedangkan eye cat cut berfungsi untuk membentuk payudara agar lebih bulat alami.
''Hammock sheet atau tempat cub bra ini lapisan bahannya sangat elatis. Sehingga nyaman digunakan. Ukuran cub bra Hanazono ini tersedia mulai cub A hingga C,'' tuturnya. Harga bra Hanazono, Sorum Wacoal Mega Mall dan Nagoya Hill mematok harga Rp160 ribu, lalu untuk harga panty atau celana dalamnya hanya Rp70 ribu. Pakaian dalam Hanazono ini tersedia dua pilihan warna di Wacoal Batam, yakni putih dan coklat.
Lalu untuk bra Queen Victory ini tersedia dua pilihan warna merah dan putih. Bra Queen Victory tidak memiliki fungsi khusus seperti bra Hanazono. ''Bra Queen Victory ini hanya memiliki desain gramor dengan berbagai detail bordir pada bagian luarnya dan ditengahnya terdapat assesoris berbentuk bros queen victory ,'' ungkapnya. Rukianti melanjutkan, harga bra queen victory ini hanya Rp180 ribu, lalu khusus untuk pantynya hanya Rp60 ribu.
Sedangkan untuk size atau ukurannya tersedia mulai 70-80 dan ukuran cub myulai dari A hingga C. Sehingga bisa disesuaikan dengan bentuk dan ukuran konsumen. Soal bahan, bra queen victory sama nyamannya dengan bra Hanazono.
No comments:
Post a Comment
Terimakasih Telah Berkunjung dan Silahkan berkomentar sesuai dengan artikel. No spammy please..... Salam cantik, sehat dan bahagia selalu