Menu

Apr 14, 2008

Fantasi Kingdom

Tempat hiburan dan bermain anak di mall selalu ramai dikunjungi pengunjung yang membawa anak turut serta ke mall. Salah satunya, Fantasi Kingdom yang ada di Mega Mall, Lantai I. Fantasi Kingdom merupakan tempat permainan anak yang mengajarkan pertualangan atau outbound.

Menurut Mei, Karyawan Fantasi Kingdom, permainan anak yang bersifat pertualangan banyak diminati pengunjung. ''Setiap akhir pekan, khususnya Sabtu dan Minggu, Fantasi Kingdom banyak dikunjungi pengunjung yang mengajak anaknya bermain,'' tuturnya.

Permainan yang ditawarkan Fantasi Kingdom ada dua yakni permainan pertualang dan kereta api. Permainan pertualang yang dihadirkan Fantasi Kingdom untuk usia 1-12 tahun itu banyak diminati anak-anak. Disana anak-anak bisa bermain seluncuran, mandi bola, prosotan, alat fitnes hingga memanjat ketinggian.

''Permainan ini banyak disukai anak-anak berusia 7 sampai 10 tahun. Karena disini permainannya banyak dengan pemandangan lukisan yang menarik,'' ungkapnya.

Untuk bisa menikmati permainan tantangan yang ada di Fantasi Kingdom, biaya yang dibutuhkan Rp15 ribu untuk satu jam berada di dalam Fantasi Kingdom. Bagi anak yang dibawah usia 5 tahun, orangtua harus mendampingi anaknya sedang bermain.

''Setiap satu jam, kami akan memberitahukan orangtuanya bahwa waktunya sudah habis. Sehingga mereka yang hanya ingin main satu jam tidak perlu kuatir,'' tuturnya.

Sedangkan permainan kereta api berbentuk singa itu juga banyak diminati balita. Karena mereka yang bermain di permainan kereta api ini hanya duduk dan kereta akan berjalan memutar Fantasi Kingdom sebanyak empat kali putaran.

''Bagi yang ingin mengajak anaknya naik kereta api ini bisa didampingi orangtua, karena tempat duduknya cukup luas. Permainan naik kereta api ini hanya Rp5 ribu untuk empat kali putaran,'' tukasnya,

No comments:

Post a Comment

Terimakasih Telah Berkunjung dan Silahkan berkomentar sesuai dengan artikel. No spammy please..... Salam cantik, sehat dan bahagia selalu