LCD 14 inch Cristal Byte
Bagi eksekutif muda yang tidak membutuhkan ruang dan waktu dalam bekerja, tentunya membutuhkan perangkat yang mendukung aktivitas bekerja. Sekarang ini sudah banyak yang menyediakan perangkat laptop yang sudah dilengkapi dengan multimedia. Sehingga memudahkan untuk membawa perangkat computernya kemana saja dan kapan saja.
Menurut Kadir, Karyawan Surga Elektronik, laptop brand Dell ini banyak diminati konsumen, karena keunggulan mutu dan kualitasnya sudah terbukti dan bergaransi. ''Laptop Dell N series ini terbilang baru, tetapi dalam perangkat ini prosessornya sudah 2 GB dan dapat menyimpan berbagai data yang dibutuhkan karena spacenya besar,'' paparnya.
Selain menawarkan kecepatan aksesnya, Laptop Dell ini juga sudah dilengkapi dengan web cam atau kamera, bluetooth, card reader, DVD RW, modem untuk telepon dan juga Wireless atau wi-fi. Sehingga pengguna tidak perlu susah untuk membeli modem laptop untuk mengakes internet melalui telepon rumah, begitu juga saat ke cafe yang menyediakan jasa layanan, tinggal mengaktifkan wi-finya, maka internet pun sudah bisa diakses.
''Kebutuhan pengguna laptop tidak hanya bisa digunakan untuk mengetik dimana saja, tetapi lebih ke arah multimedia. Karena itu, Dell menghadirkan laptop yang menyediakan semua sarana multimedia,'' terangnya. Sedangkan untuk cardreader yang tersedia di bagian depan laptop bisa digunakan untuk memori card SD/MNC atau seri MS/PRO. Kelebihan laptop Dell N series yang menawarkan lima pilihan warna yakni biru, kuning, hijau, putih, dan hitam itu untuk layar LCD berukuran 14 inch sehingga memudahkan pengguna melihat hasil ketikan atau melihat tampilan gambar.
Menariknya layar LCD yang besar yang dihadirkan laptop Dell N series untuk kualitas kaca LCD laptop dengan berat 4,4 kilogram itu menggunakan cristal byte. Sehingga layar yang berwarna hitamitu terlihat lebih mengkilat dengan tampilan gambar yang lebih jernih dan tajam dibanding LCD merek lainnya.
''Laptop ini juga sudah dilengkapi dengan windows vista yang membuat tampilan semakin lebih memukau. Harga laptop Dell N series ini Rp9 juta dan termasuk satu tahun garansi internasional,'' urainya. Harga Rp9 juta ini sudah termasuk laptop, mouse optik, tas laptop dari Dell dan flash disk satu GB dengan merek Hyudai.
Setiap pembelian laptop di Surga Elektronik yang menggunakan kartu kredit BII X-pay tidak dikenakan bunga atau bunga nol persen untuk tiga bulan cicilan. ''Dengan menggunakan kartu kredit BII X-pay tidak dikenakan bunga dan per bulan hanya perlu membayar Rp3 juta, jadi lebih ringan dibanding beli cash,'' tandasnya.
wah boleh juga nih informasinya..:)
ReplyDeletekebetulan nih ada teman yg lagi nyari2 laptop.. minta alamat Surga Elektronik dong Mba Citra..
ReplyDelete4,4 kg? waduh, bawa laptop sambil olahraga dong ya :)
info bagus nih mbak..kebetulan aku lagi impikan punya laptop nih tapi belum kesampaian..moga2 2-3 bulan ke depan udah dapt deh :)
ReplyDeleteto eiven gusky
ReplyDeleteSyukur deh, kalo infonya berguna...
to Wahyu
Alamat Surga Electronik di Nagoya Hill mas, Lantai I.... Dengan berat laptop 4,4 kg, sekalian fitnes gratis mas wahyu hehe
to Tony
Wah, mudahan segera terpenuhi impiannya ya mas, punya laptop biar sering online hehe