Menu

Jun 1, 2016

Hi June


Hi Ladies, apa kabar? Tidak terasa hari ini sudah memasukin bulan Juni ya. Bagaimana hari-hari ladies di bulan Mei lalu? Mudahan semuanya berjalan dengan baik, sebagaimana mestinya. Jika tidak berjalan dengan baik, tidak ada salahnya untuk mencoba diperbaikin di bulan Juni ini.


Meskipun di bulan Mei penuh energi, bukan berarti di bulan Juni ini, energi ladies pada habis ya. Juni ini kita mulai dengan bulan damai. Damai dengan diri sendiri, keluarga dan juga perasaan. Nah, apalagi bagi ladies, yang beragama muslim, bulan Juni kedepan ini juga dalam rangka bulan puasa bukan? Jadi Dunia Wanita Masa Kini tidak salah mengambil tema The Peace of month on June’16.

Ladies, apa saja yang perlu disiapkan dalam menjalanin hari-hari di bulan Juni kedepan ini. Karena Juni ini ada 30 hari lho. Yuk, biar ladies tetap semangat, meskipun nanti dalam puasa. Ada beberapa hal yang perlu ladies perhatikan.

1 Menjaga stamina tubuh

2 Membuat List to do, dimana ini sangat penting untuk menentukan prioritas mana yang harus ladies lakukan selama di bulan Juni.

3 Makan Makanan yang mengandung gizi dan serat. Berhubung akan menjelang bulan puasa, berarti asupan makanan ladies akan berkurang. Alias, sarapan pagi lebih cepat, tidak makan siang dan makan malam setelah sholat. Nah, agar kondisi tubuh ladies tetap fit, pilih makanan yang mengandung gizi dan serat. Tidak hanya untuk mengenyangkan saja, tetapi juga memberikan energi pada ladies.

4 Tetap Cantik dan Fresh. Sebagai wanita, tentu ladies tetap ingin tampil cantik dan fresh. Karena itu tidur lebih awal dan cukup istirahat. Sehingga ladies tetap terlihat cantik dan fresh sepanjang hari.

Sekian dulu “wejangan” singkat dari admin Dunia Wanita dalam menyambut hari-hari kedepan bersama Juni.

No comments:

Post a Comment

Terimakasih Telah Berkunjung dan Silahkan berkomentar sesuai dengan artikel. No spammy please..... Salam cantik, sehat dan bahagia selalu