34 Rumah di Lingga Dibangun
Setiap tahun Tentara Nasional Indonesia (TNI) menggelar program masuk desa yang biasa disebut Tentara masuk desa (TMD) dan sekarang diganti menjadi Tentara Manggungal Membangun Desa (TMMD). Khusus tahun ini, TNI yang berada di wilayah Kepulauan Riau menggelar program tersebut di daerah Lingga, tepatnya di desa Kudung dan Tanjung Kriting.
Menurut Danrem 0315, Letkol INF Joko Slamet, kemarin, TNI gabungan ini akan membangun rumah di desa Kudung dan Tanjung Kriting sebanyak 34 unit rumah.
''Pembangunan rumah ini menggunakan anggaran APBN dan APBD. Saat ini pembangunannya sudah siap tujuh puluh persen, tinggal tiga puluh persen,'' ungkapnya.
Program yang sudah dilaksanakan sejak beberapa waktu lalu itu dan direncanakan akan siap dalam kurun waktu 21 hari itu menurunkan tenaga personil TNI sebanyak 150 personil untuk membangun rumah yang berada di desa tersebut.
''Pembangunan ini juga dibantu oleh masyarakat setempat, tidak hanya gabungan dari TNI Angkatan Darat, TNI Angkatan Laut, TNI Angkatan Udara,'' tuturnya.
Program pembangunan desa itu tidak hanya mengganti rumah masyarakat desa setempat menjadi lebih baik, tetapi juga membangun balai desa yang bisa digunakan warga setempat sebagai wadah pertemuan, merenovasi mesjid dan beberapa kegiatan lainnya.
''Kami memilih Lingga, desa Kudung dan Teluk Kriting dikarenakan desa itu jauh dari kota, daerah yang terisolir, orang tidak mampu, dan tidak ada sinyal ponsel. Karena itu, desa ini perlu dibantu,'' kata Joko.
Diakuinya, sebelum membangun rumah di desa Tanjung Keriting dan Desa Kudung telah dilakukan survei terlebih dahulu.
''Kami telah mensurvei desa tersebut sejak tahun 2007. Sehingga tahun ini kami membangun rumah warga setempat yang kami anggap layak untuk dibantu,'' tandasnya.
Triana Rahmawati Merajut Harapan dan Membuka Jalan Bagi ODMK
-
Kisah Inspirasi Triana Rahmawati Yang Merajut Harapan dan Membuka Jalan
Bagi Orang dengan Masalah Kejiwaan Sumber: LinkedIn.com Petunjukhidup.com-
Memilik...
0 comments:
Post a Comment