Polisi Resort Kesatuan Pelaksana Pengamanan Pelabuhan (KP3) mengamankan lima pelaku yang sedang bermain judi di atas kapal Perintis Pelabuhan domestik Sri Bintan Pura menuju Kalimantan Barat. Pelaku berhasil diamankan pada saat petugas KPPP sedang melakukan patroli. Pada saat itu petugas melihat Budi (28), Ridwan alias Duan (26), Lito (40), Manden alias Ujang (25) dan Karnain (39) sedang bermain judi song, sekitar pukul 23.00 WIB, Kamis (1/1) diatas kapal.
Menurut AKP Aris Rusdiyanto, Kapolsek KP3 Tanjungpinang, Jumat (2/1), pelaku diamankan dikarenakan ketahuan sedang bermain kartu sambil taruhan uang.
''Kapal Perintis itu niatnya mau bertolak dari Tanjungpinang ke Kalimatan Barat. Untuk mengusir suntuk, kelima pelaku ini bermain kartu song dengan taruhan uang,'' ungkapnya.
Barang bukti yang diamankan berupa 108 lembar kartu remi jenis kartu gold fish dan juga yang sebesar Rp283 ribu. Karena perbuatannya kelima pelaku tidak jadi berangkat ke Kalimantan Barat, tetapi diamankan di markas besar KP3. Dikenakan Pasal 303 bis ayat 1 ke 2 K.U.H tentang tindakan perjudian, dengan ancaman hukuman penjara selama lima tahun.
''Saya berniat pulang ke kampung, sudah lama saya tidak pulang,'' ujar Budi, salah seorang pelaku judi. Diakuinya, dirinya tidak mengenal teman yang dijadikan main judi. ''Saya diajak dan iseng-iseng untuk mengusir jenuh saat mau pulang ke kampung,'' tututnya sambil tertunduk.
Hal senada juga diungkapkan Lito. ''Saya ke Kalimantan mau bekerja. Karena saya berasal dari Selat Panjang, saya baru pertama kali ini bermain judi. Taruhannya hanya Rp3000. Saya tidak menyangka akan menjadi seperti itu,'' ujarnya sambil tertunduk.
Diakuinya, kartu itu milik Ridwan dan dirinya diajak ikut bergabung bermain remi, daripada suntuk di dalam kapal. Dirinya ikut-ikutan bergabung dan bermain 1,2,3.
Kini kelima pelaku harus menelan keinginannya untuk balik kampung maupun mencari pekerjaan. Karena mereka harus mempertanggungjawaban perbuatannya, karena bermain kartu dengan menggunakan uang.
Triana Rahmawati Merajut Harapan dan Membuka Jalan Bagi ODMK
-
Kisah Inspirasi Triana Rahmawati Yang Merajut Harapan dan Membuka Jalan
Bagi Orang dengan Masalah Kejiwaan Sumber: LinkedIn.com Petunjukhidup.com-
Memilik...
0 comments:
Post a Comment