Sudah lama tidak menjalin cinta dengan lawan jenis. Tentunya, tidak ada masalah. Apalagi dizaman sekarang, Anda tidak mempunyai pasangan. Hal yang wajar, dikarenakan kesibukan atau belum menemukan lelaki yang tepat untuk mengisi ruang hati Anda. Namun, begitu ketemu dengan pria yang Anda kagumi dan sukai.
Eh, tanpa disangka-sangka ia pun juga tertarik dengan Anda. Dan diajak berkencan. Wah, Anda pasti merasa bingung dan super panik. Walaupun, tidak ingin merasa seperti orang yang baru mulai berkencan. Tetap saja, ada perasaan panik. Itu hal yang wajar, sudah berapa lama Anda menjomblo. Jadi, perasaan itu datang. Bukan karena keinginan Anda sendiri. Selain itu juga ada perasaan takut kalau salah kostum, dan sebagainya berkecambuk didalam pikiran Anda.
Menurut Ratna, karyawan di Nagoya, kembali lagi berkencan setelah lama absen, memang sama ribetnya sewaktu pertama kali memperiapkan kencan. "Biasanya saat berkencan, saya selalu memperhatikan penampilan busana. Agar tidak malu-maluon atau jangan sampai saya merasa tidak nyaman dengan busana yang saya kenakan," ujarnya.
Sebab menggunakan busana yang tidak nyaman, bisa menganggu hari Anda. Memang tidak perlu diragukan lagi. Setiap wanita selalu ingin kencannya berjalan dengan baik. Kalau bisa tanpa cela. Tentunya, pertama yang Anda perhatikan penampilan berbusana. Namun dalam memilih busana, pastikan pilihan busana tidak mengganggu kenyamanan Anda. Pasti Anda tak ingin rikuh karena rok mini yang dikenakan selalu naik, atau berjalan tertatih-tatih karena sepatu berhak tinggi yang tidak nyaman dikenakan.
Selain itu, Ratna menambahkan jangan sampai pada saat kencan, membicarakan diri sendiri. Bisa berabe, dan menjadi kencan terakhir. Sebab, pada saat kencan pertama dan kehabisan ide atau topik, Pasti suasana menjadi dingin. Untuk menghindari hal itu, Anda menceritakan pribadi sendiri.
Seharusnya, masih banyak topik yang bisa dibicarakan, seperti saling tukar cerita dan banyak lagi. Tetapi, jangan bicarakan masa lalu pada saat kencan pertama. Sementara itu, Anita, SPG di Nagoya menuturkan, jangan terlalu memaksakan diri pada saat kencan pertama.
"Kencan dengan pria yang baru dikenal, memang membuat perasaan menjadi gugup. Tetapi jangan sampai menjadi tidak jujur dengan diri sendiri," ujarnya.
Sedangkan untuk urusan tempat kencan. Kaum pria sebenarnya juga merasa bingung memilih tempat yang pas dan cocok pada saat kencan pertama. Anita menuturkan, tidak salah lho, kalau kita bilang kita suka makanan sea food, atau tempat yang tidak terlalu rame.
Mengutarakan isi hati, sama dengan membantu teman kencan Anda untuk memilih tempat yang pas. Lagipula jika Anda yang menentukan, pastinya lebih aman dan bisa menyesuaikan pakaian yang akan Anda kenakan. Tetapi Anda juga harus memperhitungkan teman kencan. Jangan memilih makan di resto yang spesial menunya adalah bistik, jika tahu ia vegetarian.
Triana Rahmawati Merajut Harapan dan Membuka Jalan Bagi ODMK
-
Kisah Inspirasi Triana Rahmawati Yang Merajut Harapan dan Membuka Jalan
Bagi Orang dengan Masalah Kejiwaan Sumber: LinkedIn.com Petunjukhidup.com-
Memilik...
0 comments:
Post a Comment