Ajarkan Anak Mengenal Makan Sejak Dini

Bagi ibu yang masih memiliki bayi dan anak seputar masalah yang sering dihadapi adalah anak sulit makan. Ini merupakan masalah klasik yang sering melanda di kalangan bayi dan anak. Proses memperkenalkan makanan pada anak harus sudah di didik sejak dini. Menurut dr Rienani Mahadi, Praktisi Gizi PT Nestle Indonesia, anak harus sudah dilatih mengenal makanan sejak masih berusia satu tahun. Karena perkembangan keterampilan makan harus sudah dikenalkan sejak anak lahir.

''Bila anak sulit makan, ibu jangan panik. Lebih baik mencari tahu faktor kenapa anak sulit makan, mungkin bisa dikarenakan kurang gizi atau ibu sering memberikan makanan ringan, sehingga pada saat jam makan, anak tidak merasa lapar,'' paparnya.

Bisa juga dikarenakan anak tidak menyukai makanan yang disajikan. Karena merasa bosan sebab makanan yang disajikan tidak bervariasi. Sehingga penting bagi para ibu yang masih memiliki anak yang berusia 1 hingga 5 tahun untuk menyajikan makanan yang bervariasi dan tetap mengandung gizi yang baik bagi pertumbuhan anak. ''Jumlah makanan yang diberikan kepada anak harus sesuai dengan perkembangan usianya. Berilah anak makan yang bervariatif sehingga anak tidak merasa bosan dengan makanan yang diberikan,'' ungkapnya.

Selain itu, ada baiknya ibu-ibu sekali-kali membiarkan anak merasa lapar, dengan begitu anak akan makan. Dan jangan lupa untuk mengajarkan anak agar memakan makanan di meja makan dan biarkan anak belajar untuk makan sendiri. ''Ini kadang menjadi problem bagi ibu-ibu, takut anaknya kotor, maka anak disuapin. Sebenarnya pada usia anak 1 hingga 3 tahun, pengelihatannya masih belum jelas. Sehingga sendok yang seharusnya masuk ke dalam mulut jadi melenceng. Hal itu biasa, karena anak masih belajar,'' terangnya.

Tidak ada salahnya anak bermain dengan makanannya. Karena itu termasuk dalam proses pembelajaran. Disamping itu, jangan membeda-bedakan makanan anak dengan makanan yang dimakan orangtua. Dengan demikian anak akan mengenal berbagai makanan. Karena itu ada baiknya orangtua menyajikan makanan yang mengandung serat, nutrisi dan gizi yang baik dalam menghidangkan makanan.

''Sebagian orangtua terkadang lebih menyukai memberikan makan anak sambil bermain dengan begitu makanan yang diberikan habis dimakan. Namun cara ini sebenarnya tidak baik, karena anak harus makan di meja makan dan melihat makanan,'' ungkapnya. Cara mengajar anak makan harus sudah ditanamkan sejak dini. Sehingga anak akan menyukai makanan sebagai suatu kebutuhan dan asupan gizi yang baik bagi pertumbuhan anak itu sendiri.

Terimakasih Anda Telah Berkunjung ke Blog Dunia Wanita Masa Kini
Judul : Ajarkan Anak Mengenal Makan Sejak Dini
Ditulis Oleh : Citra Pandiangan
Anda tertarik dengan artikel kami: Ajarkan Anak Mengenal Makan Sejak Dini Silahkan minta pada kami. Selamat membaca, membaca membuka wawasan kita. Happy Blog Walking My Friends

0 comments:

Woman World | Dunia Wanita Masa Kini | Sehat dan Harmonis