Perumahan Regata

Developer perumahan Arsikon yang menggelar pameran tunggal di Nagoya Hill ini menargetkan 100 lebih unit rumah yang terjual. Saat ini selama pameran tunggal Arsikon telah berhasil menjual rumah sebanyak 120 unit. ''Penjualan perumahan selama pameran berlangsung sudah melebihi target penjualan. Sudah lebih dari 120 unit rumah, sejak hari Minggu (28/10),'' papar Ir Heri, Manager Marketing Perumahan Arsikon.

Perumahan yang paling banyak diminati konsumen, perumahan Regata. Karena desain perumahan Regata ini elegant dan exclusive. Selain itu, lokasi perumahan yang strategis. ''Perumahan Regata ini dibangun diatas tanah 8 hektar yang dibagi dalam dua tahapan pembangunan, tiap tahapan pembangunan diatas 4 hektar tanah,'' ujarnya.

Perumahan Regata ini dibangun dalam dua tipe rumah yakni tipe 55/105, yang terdiri dari dua kamar tidur, dua kamar mandi, ruang tamu dan ruang makan. Dan tipe 68/112 terdiri dari, tiga kamar tidur, dua kamar mandi, satu ruang tamu, satu ruang keluarga yang tergabung dalam ruang makan.

''Kedua tipe ini, kamar utamanya langsung terhubung dengan kamar mandi,'' terangnya. Keuntungan lain, bagi calon hunian perumahan yang berlokasi di Batamcentre atau lebih tepatnya dekat perumahan Oriana ini tiap cluster terdapat taman. Serta lingkungan yang sudah terbentuk dan lokasi yang strategis.

Keunggulan lain perumahan Regata kelas menengah ini, dindingnya terbuat dari bata merah dan struktur terbuat dari beton bertulang dan pintu utamanya terbuat dari kusen kayu plus daun pintu panel. ''Harga perumahan Regata ini standar. Tapi selama pameran Arsikon ini, perumahan Regata kami beri diskon 5 persen. Dan hadiah langsung yang bisa dipilih sendiri konsumen,'' tukasnya.

Hadiah yang bisa dipilih, Televisi, AC atau Kulkas. Pameran Arskion di Aterium Nagoya Hill ini akan berakhir tanggal 31 Oktober nanti.

Terimakasih Anda Telah Berkunjung ke Blog Dunia Wanita Masa Kini
Judul : Perumahan Regata
Ditulis Oleh : Citra Pandiangan
Anda tertarik dengan artikel kami: Perumahan Regata Silahkan minta pada kami. Selamat membaca, membaca membuka wawasan kita. Happy Blog Walking My Friends

0 comments:

Woman World | Dunia Wanita Masa Kini | Sehat dan Harmonis